INSPEKTORAT DAERAH KOTA DEPOK MELAKSANAKAN BIMTEK DAN PENDAMPINGAN PENILAIAN MANDIRI MATURITAS SPIP TERINTEGRASI


Inspekstorat Daerah Kota Depok menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Pendampingan Penilaian Mandiri Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi selama dua hari pada tanggal 17 hingga 18 Juli 2023. 


Bimtek ini diikuti oleh Kepala Perangkat Daerah dan Sekretaris Dinas pada hari pertama, Kepala Sub Bagian Program Evaluasi dan Pelaporan (PEP) dan operator SPIP di perangkat daerah pada hari kedua. Bimtek diisi oleh narasumber dari BPKP Perwakilan Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini merupakan persiapan Pemerintah Kota Depok dalam menghadapi evaluasi Penilaian Maturitas SPIP Terintegrasi tahun 2023 pada bulan Agustus mendatang.


Inpektur Daerah Kota Depok, Firmanuddin menjelaskan bahwa bimtek dan pendampingan ini dilakukan untuk menyamakan persepsi agar lebih memahami bagaimana sebaiknya penyelenggaraan SPIP dan peserta memahami kebutuhan dokumen pendukung Penilaian Maturitas SPIP Terintegrasi. "Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dari masing-masing Perangkat Daerah untuk lebih memahami penyelenggaraan SPIP, dan meningkatkan nilai Maturitas SPIP, sehingga tujuan utama SPIP, yaitu dalam rangka mewujudkan good governance dan clean goverment dapat tercapai. Penilaian SPIP tahun ini tidak hanya menilai 25 sub unsur, tetapi sudah terintegrasi dengan Manajemen Risiko Indeks (MRI) dan Indeks Efektivitas Pengendalian Korupsi (IEPK).” ungkap Firmanuddin.

 

Sebelum dievaluasi oleh BPKP, Perangkat Daerah diminta untuk melakukan penilaian mandiri. Untuk proses penentuan sampelnya diambil dari 30 persen sasaran strategis Pemerintah Kota Depok.